Lantai beton merupakan material lantai yang sudah lama dikenal oleh masyarakat Indonesia. Dinamakan lantai beton karena lantai ini memang terbuat dari adukan beton yaitu campuran antara semen, pasir, dan kerikil. Satu hal yang menarik, pesona lantai beton ini tetap diminati sampai sekarang karena memiliki kelebihan-kelebihan yang belum pernah anda duga sebelumnya.
1. Bersifat Ramah Lingkungan
Kelebihan lantai beton yang pertama adalah sifatnya ramah lingkungan. Hal ini terutama disebabkan karena anda tidak perlu menggunakan lagi material lantai baru seperti marmer, granit, atau keramik untuk menutupi lantai beton ini. Agar tampilan lantai beton terlihat lebih indah, anda bisa memberikan finishing berupa pelapisan akhir ataupun pengampelasan.
2. Bisa Dihadirkan Pada Berbagai Desain Rumah
Lantai beton merupakan lantai yang bersifat fleksibel dan cocok diaplikasikan pada berbagai desain ruangan. Lantai ini bisa terlihat klasik, tradisional, rustic, maupun natural. Misalnya, jika anda ingin membuat lantai beton tampak modern, cobalah memberikan finishing berupa sealer akrilik yang akan menghasilkan kesan mengkilap. Sementara untuk tampilan gaya rustic, berikanlah finishing matte pada lantai tersebut. Bisa juga menambahkan sentuhan unik pada lantai beton ini dengan mewarnainya.
3. Bisa Diterapkan di Interior dan Eksterior
Selain bisa membaur di dalam aneka jenis desain ruangan, lantai beton juga mudah masuk pada berbagai kegunaan ruang. Di samping diterapkan pada area interior, anda juga bisa menggunakan lantai beton ini pada eksterior rumah seperti teras dan garasi mobil. Yang perlu diperhatikan agar lantai lebih tahan terhadap perubahan cuaca adalah aplikasikanlah finishing berbasis silikon untuk melindungi permukaan lantai dari sengatan matahari dan curah hujan.
4. Memiliki Daya Tahan yang Kuat dan Awet
Pada dasarnya, beton merupakan material bangunan yang kokoh dan bisa bertahan hingga ratusan tahun. Maka tak heran, lantai beton pun dikenal tidak mudah rusak. Hal ini memungkinkan pesona lantai bisa terus dipertahankan dan akan menjadi sebuah kenangan tersendiri bagi anda sekeluarga. Khusus keunggulan yang terakhir ini, sebuah rumah yang penuh dengan nilai historis akan tak ternilai harganya.
5. Lebih Mudah Dibersihkan dan Dirawat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar